Austin-Sparks.net

Pertempuran Untuk Hidup

oleh T. Austin-Sparks

Bab 5 – Kelanjutan Konflik dalam Hubungan-nya dengan Orang Percaya

Kami berusaha untuk mengambil langkah lebih lanjut dalam penangkapan dari apa yang terkait dengan masalah yang besar dan mendesak ini, dan akan berurusan dengan kelanjutan konflik ini, dengan mengacu pada sifat dan lingkupnya.

SIFAT DARI KONFLIK-NYA

Pekerjaan Tuhan Yesus dalam Salib-Nya sekarang telah dikemukakan dalam dua hal. Di satu sisi, kami telah mencatat bahwa ada apa yang benar-benar telah lengkap dan final dalam pekerjaan-Nya; fakta bahwa Tuhan memang menghancurkan dia yang memiliki kuasa maut, dan juga menghancurkan maut itu sendiri. Berkenaan dengan diri-Nya sendiri, itu adalah pekerjaan yang sudah selesai. Hadirat-Nya di sebelah kanan Allah menyatakan bahwa maut, kubur, dan Iblis, telah dijadikan sia-sia, dan tidak lagi memiliki kuasa atas-Nya. Di sisi lain, ada apa yang kita sebut pekerjaan potensial dari Salib-Nya, yaitu bahwa Kristus melakukan sesuatu yang di dalam diri-Nya sendiri sudah genap dan final, tetapi yang belum menjadi genap dan final di dalam orang-orang kudus; sesuatu yang adalah untuk orang-orang kudus, tetapi yang masih harus digenapkan di dalam pengalaman mereka. Ini adalah yang potensial, sejauh mana Jemaat bersangkutan, meskipun di dalam Dia, Kepala Jemaat, mereka telah memilikinya dalam finalitas-nya. Sebagai akibat dari pekerjaan Salib-Nya, dan sebagai hasil besar dari kebangkitan-Nya, hidup yang kekal sudah diterima oleh mereka yang percaya. Tetapi sementara hidup itu dalam dirinya sendiri berkemenangan, tidak dapat binasa, tidak dapat dihancurkan, orang percaya harus datang dengan iman untuk membuktikannya, untuk hidup olehnya, untuk mempelajari hukum-hukumnya, untuk disesuaikan kepadanya. Ada suatu deposito di dalam orang percaya yang di dalam dirinya sendiri tidak memerlukan tambahan, sejauh mana kualitasnya bersangkutan. Sejauh mana kemenangannya, kuasanya, kemuliaannya, potensialnya bersangkutan, tidak ada yang bisa ditambahkan kepadanya. Tetapi perjalanan pengalaman rohani, kehidupan rohani, adalah untuk menemukan, untuk menerapkan, dan untuk hidup oleh segala yang diwakili dan diartikan oleh hidup itu. Artinya, perjalanan kehidupan dan pengalaman rohani adalah perjalanan untuk menemukan dan menjalankan kehidupan oleh nilai-nilai kehidupan itu yang ada di dalam, dan bantuan yang diberikan dari atas.

Ini penting untuk menyadari itu sebagai kata yang membedakan. Kita sangat sering cenderung berpikir bahwa kehidupan Tuhan di dalam kita perlu, dalam beberapa cara, diperbaiki, ditambahkan, padahal apa yang benar-benar diperlukan adalah bahwa kita harus menemukan apa yang kita miliki, dan, setelah menemukannya melalui pengalaman, menjalankan hidup menurutnya. Hidup ini bukanlah sesuatu yang terpisah dari Tuhan Yesus, dan kita tidak boleh berpikir tentang Dia sebagai yang membutuhkan perbaikan, atau sebagai yang mungkin memerlukan sesuatu ditambahkan kepada-Nya untuk membuat-Nya lengkap, atau lebih lengkap lagi. Kita tidak boleh pernah berpikir seperti itu. Dan hidup ini adalah satu dengan diri-Nya sendiri. Sebagaimana dikatakan oleh Rasul, Kristus-lah yang adalah hidup kita, dan kebutuhan kita adalah untuk menemukan apa Kristus itu di dalam kita, dan untuk hidup sesuai dengan itu. Jadi dalam arti yang sangat nyata, ini adalah masalah hidup yang mendapatkan lebih banyak lagi dari kita, daripada kita yang mendapatkan lebih banyak lagi dari hidup. Bagaimana pun juga, itulah cara kerjanya.

Ini, dalam peraturan Allah, harus dilakukan di dunia di mana maut masih memerintah dan bekerja; sebab di dunia ini kehancuran maut belum menjadi nyata. Maut, seperti Iblis, terus berlanjut, meskipun Kalvari masih tetap merupakan kemenangan penuh. Kita tertinggal di dunia ini, dan di dunia inilah di mana maut memerintah dan bekerja sebagai sebuah energi besar sehingga kita, oleh perintah kedaulatan Allah ini, harus datang untuk membuktikan nilai-nilai dari hidup yang telah didepositokan di dalam kita ini, dan untuk menemukan potensi-potensi-nya. Ini adalah penemuan yang bersifat pengalaman. Oleh karena itu, ini menyelesaikan dirinya sendiri ke dalam pertempuran antara apa yang ada di dunia ini dan hidup yang ada di dalam orang percaya. Ini adalah pertempuran untuk hidup, bukan tentang kehilangan hidup itu – bukan tentang apakah maut dapat merenggut hidup yang kekal itu dari kita, sebab itu bukanlah pertanyaan yang dipermasalahkan – tetapi tentang ekspresi kemenangan dan perwujudan penuhnya dari kuasa hidup itu. Itulah perkara-nya. Kita mungkin memiliki hidup yang kekal, namun hidup itu dapat ditekan di dalam diri kita sendiri tanpa memiliki ekspresi, tanpa perwujudan, tanpa kemenangan apa pun. Hidup itu mungkin ada di sana, tetapi hidup itu disesakan dan ditahan.

Apa yang benar dalam kasus orang percaya secara individu dapat juga menjadi benar dalam kasus Jemaat, persekutuan kolektif; Jemaat mungkin memiliki hidup, hidup yang kekal, namun mungkin tidak ada kesaksian yang diungkapkan tentang kehadirannya, atau ada perwujudan, tetapi, yang sangat terbatas. Dengan ungkapan ini, perwujudan ini – tidak hanya dengan kepemilikan hidup itu tetapi dengan kesaksian atas kepemilikian itu – ada terikat masalah yang tidak kurangnya adalah masalah kebangkitan dan ketuhanan Yesus Kristus. Kesaksian kepada fakta bahwa Yesus Kristus telah dibangkitkan dari antara orang mati dan berada di sebelah kanan Yang Mulia dan Maha Tinggi dalam ketuhanan yang mutlak terikat dengan ekspresi di sini – mari kita ulangi – dari hidup itu yang adalah hidup kebangkitan-Nya. Itu bukanlah masalah yang kecil. Adam yang akhir menjadi “roh yang menghidupkan” – yang menghidupkan, yaitu, hidup yang mewujudkan dirinya sendiri, hidup yang ditransmisikan, hidup yang diekspresikan – dan jika itu tidak dicontohkan di dalam dan melalui orang percaya, dan melalui Jemaat secara keseluruhan, ada sesuatu yang diambil keluar dari kesaksian Tuhan Yesus. Bagaimana bisa ada bukti, demonstrasi, kesaksian, penegakan final dari fakta bahwa Yesus hidup dari antara orang mati, dan adalah Tuhan? Ini adalah dengan ekspresi hidup-Nya yang penuh kemenangan di dalam milik-Nya sendiri. Ini bukanlah dengan pernyataan ajaran. Kristus tidak pernah dibuktikan sebagai yang hidup dari antara orang mati, atau dibuktikan sebagai Tuhan, dengan pernyataan ajaran. Pernyataan iman saudara mungkin termasuk fakta bahwa saudara percaya Yesus telah mati dan telah bangkit kembali, naik ke sorga, dan berada di sebelah kanan Yang Mulia dan Maha Tinggi, tetapi bagaimana saudara akan membuktikan pernyataan saudara? Apa yang telah Allah berikan sebagai buktinya? Saudara mungkin percaya itu; saudara mungkin bersedia menyerahkan hidup saudara untuk kepercayaan itu; saudara mungkin menyatakannya dengan penekanan yang luar biasa, namun saudara tidak dengan demikian membuktikannya. Saudara tidak akan pernah membuktikan apa pun dengan mengatakan: ‘Aku percaya dengan sekuat tenaga-ku bahwa ini benar!’ Saudara tidak akan pernah membuktikan sesuatu dengan berdiri dan menyatakannya sebagai sesuatu yang saudara yakini. Saudara tidak akan pernah membuktikan apa pun dengan mengatakan: ‘Aku percaya dalam semua dasar-dasar iman Kristen!’ dan menyebut diri saudara sendiri dengan beberapa nama yang menunjukkan bahwa saudara percaya pada inspirasi Alkitab. Tidak ada yang pernah dibuktikan dengan cara itu. Mengurangi seluruh masalahnya menjadi dua poin ini – bahwa Yesus Kristus telah dibangkitkan dari antara orang mati, dan Dia adalah Tuhan atas segala sesuatu – saudara masih harus membuktikan pernyataan saudara setelah saudara membuatnya. Jika saudara telah mengajukan banding kepada fakta bahwa Firman Allah berkata demikian, bahkan setelah itu, saudara masih belum membuktikan apa pun. Bukti saudara tidak akan pernah bisa dengan argumen, sebab apa yang dapat dibangun oleh argumen, dapat dihancurkan oleh argumen, dan apa yang dapat dibangun oleh logika, dapat dihancurkan oleh logika.

Lalu, bagaimana, saudara akan membuktikan bahwa hal ini memang demikian? Melalui ekspresi dan perwujudan dari hidup kebangkitan-Nya, itu saja – tetapi itu adalah ‘saja’ yang perkasa! Itu menandakan bahwa saudara adalah perwujudan dari apa yang saudara nyatakan – bahwa selain pernyataan ajaran, ada ekspresi yang hidup-nya. Jadi kebangkitan dan ketuhanan Yesus terikat dengan ekspresi ini yang disebut ‘kesaksian’. Kesaksian bukanlah sebuah sistem kebenaran. Ini adalah faktor ekstra itu dari pernyataan dan presentasi kebenaran, yang merupakan kuasa hidup yang mengalahkan maut. Jadi, bagaimanakah, saudara akan membuktikan bahwa Yesus telah mengalahkan maut? Buktinya adalah hidup-yang-menaklukkan-maut yang terekspresikan di dalam diri saudara.

Jika demikian, ini berarti bahwa seluruh masalahnya adalah satu yang dari kuasa-hidup yang dengannya Kristus dibuktikan. Kami tidak menempatkan hidup itu di tempat Kristus, tetapi kami mengatakan bahwa pengesahan Kristus adalah dengan hidup. Kami tidak bermaksud cara hidup, tetapi kuasa-hidup, dampak kekuatan rohani yang berasal dari-Nya sebagai yang berada di takhta, pendaftaran kuasa rohani yang lebih besar atas alam rohani. Itulah pengesahan Tuhan Yesus. Oleh karena itu, senjata utama musuh akan menjadi maut. Maut juga merupakan kuasa rohani. Jadi ini menjadi pertempuran antara dua kekuatan rohani, kuasa kehidupan dan kuasa maut. Pertempuran ini terus berlanjut, dan akan terus berlanjut, sampai Jemaat menjadi begitu dihidupkan oleh kuasa Ilahi ini sehingga, dalam sekejap, mereka yang masuk ke dalam kubur, dan mereka yang masih hidup dan tinggal, disatukan dalam kebangkitan-kenaikan yang perkasa kepada Tuhan dalam kemuliaan. Pertempuran antara dua kekuatan rohani besar ini akan terus berlanjut sampai saat itu.

Itu adalah pertempuran di mana kita menemukan diri kita sendiri. Ini adalah pertempuran yang semakin intensif, dan kita sebaiknya mengenalinya sekali untuk selamanya. Terkadang sulit untuk menerimanya, meskipun kita menyetujuinya secara mental. Ketika hal-hal menjadi sulit, kita terkejut dan bertanya-tanya, mungkin berpikir itu aneh bahwa seharusnya demikian. Tetapi ini harus diakui dan diterima, bahwa peperangan rohani ini antara hidup dan maut akan semakin meningkat menjelang akhir, dan ini akan mencapai titik ketegangan tertinggi-nya tepat di titik di mana Jemaat hampir sedang diterjemahkan. Itu tidak diragukan lagi dibuat jelas oleh Firman Tuhan.

LINGKUP KONFLIK

Kami berbicara, di tempat pertama, tentang orang percaya secara individu. Kita harus ingat bahwa kehidupan ini dari Tuhan yang bangkit, yang terkait dengan Roh Kudus, yang adalah Roh kehidupan, berdiam di bagian terdalam dari diri kita, di dalam roh kita, atau dalam apa yang Perjanjian Baru sebut sebagai “dalam batin.” Oleh karena itu, orang yang paling rohani akan menemukan bahwa konflik kehidupan berkecamuk di sekitar dan pada roh mereka. Ada serangan langsung terhadap roh mereka untuk membuat roh mereka melemah, terkurung dan tertekan, sehingga di suatu tempat di kedalaman diri mereka, mereka merasa bahwa mereka tidak dapat bernafas, dapat dikatakan. Mereka tidak dapat benar-benar menemukannya, tetapi mereka sadar bahwa tepat di dalam sana, ada penguncian, penekanan, penjepitan, penyesakkan roh. Salah satu dari dua hal akan terjadi. Entah roh mereka akan ditekan di bawah beban kematian rohani ini, dan mereka akan tenggelam; atau mereka harus memanggil dengan sungguh-sungguh kepada Tuhan sehingga mereka dapat diperkuat dan diteguhkan oleh Roh-Nya di dalam batin, dan kemudian melatih iman atas dasar doa mereka dan berusaha untuk menegaskan roh mereka melawan hal ini.

Masalahnya dengan banyak umat Tuhan adalah bahwa mereka tidak bangkit di dalam roh, dan, di dalam nama Tuhan, berhadapan dan menolak hal yang mengancam untuk menghancurkan kehidupan roh mereka itu sendiri. Ada suatu penerimaan hal-hal; ada persetujuan; ada sikap yang pasif; atau jika tidak, ada kemasukkan ke dalam pusaran pertanyaan, keraguan, argumen, dan diskusi dengan Iblis yang mengerikan, selamanya berputar-putar dalam lingkaran introspeksi dan analisis-diri, ketika sesungguhnya dalam keadaan seperti itu, orang-orang percaya seharusnya bangkit dalam roh mereka dalam iman di dalam nama Tuhan untuk menolak hal ini dan menolak untuk memilikinya, memanggil, di dalam nama-Nya, kepada energi Roh Kudus. Kita tidak akan pernah berhasil melaluinya sampai kita belajar bagaimana untuk melakukan itu. Jika musuh menemukan bahwa ia dapat menahan situasinya dengan membuat kita menetap dalam lingkaran itu, berputar-putar dalam perdebatan, argumen, diskusi, untuk menganalisa, mempertanyakan, meragukan yang mengerikan itu, ia akan membuat kita terus berputar-putar; ia akan mencambuk kita seperti kuda sirkus untuk membuat kita terus berlari berputar-putar selamanya, sementara kita tidak pernah melampaui titik di mana kita mulai. Jika saudara terus kembali ke sana di sepanjang waktu, tidak membuat satu bagian atau sedikit kemajuan rohani yang nyata menuju kemenangan, saudara dapat lanjut berkeliling dengan demikian selama-lamanya.

Metode favorit lain dari musuh adalah untuk mencoba membuat kita menjelaskan hal ini di sepanjang garis yang adalah kurang dari penjelasan sebenarnya, untuk menarik hal-hal lain yang ia ingin kita percayai, mungkin adalah penjelasan akan hal-hal itu. Hal-hal tersebut mungkin banyak dan beraneka ragam. Jika kita menerima penjelasan seperti itu, itu akan membuktikan kehancuran kita. Sementara mungkin ada banyak yang dapat ia gunakan dan mainkan dalam kondisi alami, dan sementara mungkin benar bahwa ia memanfaatkan semua yang tersedia dari kelemahan manusiawi kita sendiri, dan mungkin kondisi fisik kita, dan konstitusi kita, pembentukan diri kita, dan lingkungan kita, bagaimana pun juga, pada akhirnya, ini mungkin bukan masalah yang menyangkut apa yang alami sama sekali, tetapi masalah yang menyangkut menjadi kuat dalam roh. Saudara dapat menganggapnya sebagai salah satu hal yang tuntas bahwa tidak ada harapan bagi siapa pun di arah kondisi alami itu. Jika saudara mulai bekerja dari sekeliling ke tengah, saudara bekerja dengan cara yang salah, dan saudara tidak akan berhasil melaluinya; saudara akan ditahan di sekeliling itu sampai saudara mati. Musuh tidak akan membiarkan saudara mencapai tengah-tengah dari sekelilingnya. Saudara harus mulai dari pusat dan bekerja ke luar. Kunci kemenangan adalah persatuan-roh kita dengan Tuhan kita yang bangkit dan memerintah.

Ada alam-alam lain, tentu saja, di mana pertempuran maut ini berlangsung, dan di mana serangan maut ini dilakukan atas orang percaya. Ini terkadang ada di dalam pikiran. Ada penggelapan, pematian rasa, atau sesuatu seperti pelumpuhkan pikiran ketika saudara berpaling untuk memikirkan hal-hal tentang Tuhan. Di lain waktu, saudara mungkin cukup jernih dan bebas, dan pikiran saudara tidak mengalami kesulitan dalam mengerjakan hal-hal biasa, tetapi segera saudara sampai pada hal-hal rohani, pada hal-hal Tuhan, saudara menemukan bahwa pikiran saudara menjadi terlalu berkabut, dan tidak berfungsi. Pikiran itu sedang dilumpuhkan; ada kegelapan dan maut yang merayap di atasnya. Musuh memang menyerang pikiran kita; tidak ada keraguan tentang hal itu sama sekali. Ia menyerang jiwa kita: tidak hanya sisi intelektualnya, tetapi di setiap sisi. Musuh menyerang sisi emosional, untuk mengeringkan dan membekukan perasaan kita, sehingga kita sama sekali tidak mampu memberikan tanggapan apa pun atau untuk melatih fungsi hati kita kepada apa pun yang berhubungan dengan Tuhan. Hal yang sama berlaku dalam alam kehendak. Ada kalanya tampaknya kita tidak dapat membuat keputusan, dan tidak dapat menghendaki di jalan Tuhan. Kehendak datang di bawah serangan seperti itu.

Maut menyerang kita di setiap lingkup-lingkup ini, dan pengalamannya kurang lebih umum bagi kita semua. Ini adalah sebuah pertempuran. Seperti halnya dengan roh secara langsung, ini juga sama dengan jiwa, demikian pula dengan tubuh. Tidak ada keraguan sama sekali bahwa musuh menyerang tubuh umat Tuhan. Saya tidak mengatakan bahwa setiap kesakitan, setiap penyakit, setiap kelemahan fisik, setiap keletihan alami adalah pekerjaan langsung iblis. Tentu saja, secara bersejarah, itu adalah hasil dari pekerjaannya, tetapi secara langsung, itu tidak tentunya merupakan pekerjaan langsung iblis, dan kami tidak sedang mengatakan bahwa itu adalah pekerjaannya. Kami akan menemukan diri kami sendiri dalam kesulitan besar jika kami mengajarkan itu. Tetapi ada serangan langsung dari musuh dalam roh maut pada tubuh umat Tuhan. Di mana ada kelemahan, ia mungkin mengikatnya, menambahkannya, dan berusaha untuk melumpuhkan kita seluruhnya melalui kelemahan kita ketika, meskipun kelemahan dasar itu mungkin ada, kita tidak seharusnya dilumpuhkan olehnya. Itu telah menjadi sejarah umat Tuhan. Ini menjadi pertanyaan apakah musuh akan menggunakan hal itu untuk menghancurkan kita seluruhnya, atau apakah, meskipun demikian, kita ditemukan membuktikan kekuatan kehidupan yang menang atasnya, dan membawa kita terus berlanjut.

DURI DI DALAM DAGING PAULUS

Rasul Paulus selalu datang membantu kita dalam hal ini. Paulus telah menempatkannya dalam catatan bahwa, karena penyataan-penyataan yang luar biasa itu, supaya ia jangan meninggikan diri, maka ia diberi suatu duri di dalam dagingnya, yaitu seorang utusan Iblis untuk menggocohnya, untuk menghajarnya di muka. Tentang hal itu, ia sudah tiga kali berseru kepada Tuhan, tetapi jawab Tuhan kepadanya: “Cukuplah kasih karunia-Ku bagimu, sebab justru dalam kelemahanlah kuasa-Ku menjadi sempurna” (2 Korintus 12:9). Kami memiliki alasan kuat untuk percaya bahwa kelemahan itu adalah kelemahan fisik; sulit bagi saya untuk tidak percaya bahwa itu bukanlah malaria. Ada banyak alasan, saya pikir, untuk percaya bahwa itu adalah penyakitnya. Perjalanan Paulus sering kali berada di tempat-tempat yang dipenuhi dengan unsur-unsur malaria, sementara ia tidak memiliki bantuan moderen apa pun untuk mengatasinya. Dan jika saudara ingat bahwa keluhan itu mempengaruhi matanya – siapa pun yang tahu apa pun tentang malaria, tahu tentang rasa sakit yang tajam di mata itu, yang disebabkan oleh malaria, yang dalam jangka panjang dapat mengganggu organ penglihatan – itu semuanya mengarah dengan kuat kepada malaria. Kami tidak sedang membantah bahwa memang demikian, tetapi kami menemukan kesulitan untuk mempercayai bahwa bukan itu masalahnya. Tapi, apapun itu, berikut ini adalah sesuatu yang dari waktu ke waktu menguasai Paulus, dan sepertinya ia tidak pernah tahu kapan hal ini akan menyusulnya. “Duri”-nya tidak diragukan lagi adalah kelemahan fisik, dan itu disebut “utusan iblis.” Seluruh arah itu, dari sisi musuh, adalah yang mengerjakan kematian. Sehubungan dengan itu, Paulus berbicara tentang maut yang bekerja di dalam daging yang fana ini. Itu semua menuju ke arah kematian, kematian, kematian; ia menghadapi dan melawan kematian di sepanjang waktu. Tetapi intinya adalah, sementara iblis jelas-jelas berhubungan dengan keadaan fisik ini, seperti yang ditunjukkan oleh pernyataan itu, dan Tuhan Sendiri mengizinkannya, itu tidak menghasilkan kematian. Sebaliknya, jalan hidup orang itu adalah jalan kemenangan terus-menerus atas maut dan Iblis itu. Bahwa kuasa maut memang menyerang, dan bahwa Tuhan tidak selalu mencegah Iblis dari menyerang tubuh-tubuh ini, ini adalah nyata. Tetapi itu tidak berarti bahwa Tuhan menginginkan kita untuk mati! Saudara mungkin berpikir logikanya adalah begitu, jika Tuhan mengizinkan utusan Iblis, yang efeknya adalah kematian, tentunya Tuhan berartikan kita untuk mati. Tidak ada pembenaran untuk argumen seperti itu. Justru sebaliknya. Tuhan memiliki tujuan yang sangat bermanfaat untuk segala sesuatu dalam kasus Rasul itu, dan pekerjaan maut ini secara tegas digunakan untuk menjaga manusia itu tetap hidup secara rohani; sebab jika ia tidak memiliki duri itu, kehidupan rohaninya akan hancur lebur. Dengarkanlah kata-katanya sendiri: “Supaya jangan aku meninggikan diri …” Temukanlah orang yang meninggikan diri, dan saudara menemukan seorang yang kehidupan rohaninya miskin, sebab kehidupan rohaninya telah dirusak. Temukan seorang yang tetap direndahkan hatinya dengan cara ini, namun penuh kemenangan dengan cara yang tidak dapat dijelaskan secara alami, dan saudara akan menemukan seorang yang adalah raksasa di dalam roh.

Ya, musuh sungguh menyerang tubuh. Ia melanggar pada apa yang sudah ada di sana dan berusaha untuk memperkuatnya. Ia berusaha untuk melumpuhkan orang-orang kudus. Tetapi keseluruhan kata-kata ini, terutama dalam kaitannya dengan kehidupan Rasul Paulus, adalah satu pernyataan besar bahwa bahkan di hadapan cacat alami, kelemahan alami, atau sesuatu yang dengannya Iblis sendiri telah datang masuk pada suatu titik tertentu dengan izin Allah, ada suatu hidup yang dapat membawa kita berlanjut sampai pada penggenapan tujuan Ilahi yang agung, yang tidak perlu dibatasi karena kondisi alami. Dapatkanlah itu! Jangan tenggelam dalam kondisi saudara dan berkata: ‘Sebab ini dan itu terjadi pada-ku, maka tujuan Ilahi dalam dimensi yang lebih besarnya tidaklah mungkin!’ Itu adalah keputus-asaan, bukan iman. Pernyataan Rasul adalah ini: “… hidupku yang kuhidupi sekarang di dalam daging, adalah hidup oleh iman dalam Anak Allah, yang telah mengasihi aku dan menyerahkan diri-Nya untuk aku” (Galatia 2:20). Itu adalah hidup oleh iman dalam Anak Allah. Dan sungguh suatu kehidupan! Sungguh suatu hidup! Sesungguhnya, dalam kasusnya, itu adalah hidup yang menang atas maut yang senantiasa-hadir. Saudara harus ingat bahwa pelayanan Paulus kepada orang Galatia ini disebabkan oleh “sakit pada tubuh-ku,” yaitu penyakit fisik, yang mempengaruhi matanya (4:13-14).

Itu adalah sebuah pertempuran. Bacalah surat kedua kepada jemaat di Korintus, dan saudara akan melihat jejak-jejak pertempuran itu. Paulus baru saja keluar dari situasi yang putus asa itu di mana ia putus asa akan hidup. Ia telah dibaringkan begitu rendahnya dengan hal ini, apapun itu, sehingga ia tidak pernah berharap untuk pulih. Tetapi ia pulih kembali. Ia menanggung tanda-tanda pertempuran melawan maut (Galatia 6:17), tetapi ia melanjutkan perjalanannya lama setelah ia menulis surat kedua kepada jemaat di Korintus. Beberapa hal yang paling mulia menemukan ekspresinya setelah itu. Marilah kita percaya pada kemungkinan kehidupan Tuhan di dalam diri kita, dan menyangkal semua argumen dalam keadaan kita sendiri, atau yang akan dibebankan musuh kepada kita dengan alasan bagaimana perasaan kita dan bagaimana hal-hal tampaknya. Kita semua harus mengingat ini.

HIDUP LEBIH DALAM DARIPADA KESADARAN KITA

Kami menutup dengan mengacu pada satu poin ini. Kita harus berusaha untuk selalu percaya pada kenyataan bahwa kehidupan Ilahi ini, dengan semua potensinya yang luar biasa, jauh lebih dalam daripada kondisi dan keadaan di sekitarnya, daripada kehidupan fisik kita sendiri, dan daripada kehidupan jiwa kita sendiri. Kecuali kita memahami itu, memegang itu dengan kuat, kita tidak memiliki dasar kemenangan. Ketika kita merasa bahwa maut bekerja dengan kekuatan yang sedemikian luar biasanya di alam tubuh kita atau jiwa kita, dan segala sesuatu dalam kehidupan kita ini berbicara tentang kematian, kita terlalu sering berada dalam bahaya untuk menyerahkan seluruh posisinya. Saya percaya bahwa hal yang berasal dari Allah ini lebih dalam daripada diri yang fana kita ini. Saya percaya bahwa ini adalah mungkin bahkan bagi anak-anak Allah, yang benar-benar telah dilahirkan kembali dan memiliki hidup yang kekal, untuk kehilangan akal sehat mereka dan masuk ke dalam rumah sakit jiwa, namun tidak mendapatkan perubahan di dalam fakta dan realitas terdalam diri tersebut dalam kaitannya dengan Tuhan. Kami menyentuh poin itu untuk menunjukkan apa yang kami maksudkan – bahwa jika kehidupan rasional kita adalah jumlah keseluruhan hidup kita, maka itu adalah masa-depan yang buruk bagi kita. Jika kewarasan kita, keseimbangan mental alami kita, adalah dasar menjadi anak-anak Allah bagi kita, maka beberapa dari kita, dari waktu ke waktu, akan memiliki alasan yang nyata untuk meragukan apakah mereka telah dilahirkan kembali. Dan jika hal itu adalah benar di dalam mental, hal itu benar di dalam fisik. Hidup Tuhan ini jauh lebih dalam daripada hidup yang fana kita ini.

Saya akan mengatakan sesuatu, yang mungkin akan, bagi beberapa orang, terdengar sangat mengerikan. Ini mungkin membingungkan beberapa orang, tetapi ini mungkin membantu orang lain. Ini adalah ini: ini adalah mungkin bagi seorang anak atau hamba Allah yang sejati, yang hidup dalam persekutuan sejati dengan-Nya dan berjalan dalam terang sejauh mana yang mereka miliki, untuk melewati masa kegelapan yang dalam dan mengerikan. Pada saat seperti itu, mungkin tampaknya Tuhan telah meninggalkan mereka dan bahwa Iblis telah mengambil alih pemerintahan-Nya. Doa tampaknya tidak mungkin atau tidak berguna, dan Alkitab tertutup. Kejahatan tampaknya menang. Janji-janji Allah untuk tidak pernah membiarkan atau bagaimanapun juga meninggalkan tampaknya telah gagal. Segalanya mungkin tampak bahkan lebih buruk dari itu, dan keselamatan seseorang mungkin dipertanyakan. Demikianlah telah menjadi pengalaman beberapa hamba Tuhan yang paling kudus, berbakti, dan dipakai. Abraham mengalaminya (Kejadian 15:12). Yeremiah mengetahuinya (Yeremia 20:7). Daud mengetahuinya (Mazmur 22). Ayub mengetahuinya. Tuhan kita Yesus mengetahuinya (Matius 27:46). Dr. A.B. Simpson memiliki pengalaman ini mendekati akhir dari hidupnya yang luar biasa bagi Allah. Begitu pula demikian dengan orang lain.

Apa penjelasannya? Dengan segenap hati, saya tidak percaya bahwa pengabaian yang tampak ini adalah benar, betapapun nyatanya kelihatannya. Dalam banyak kasusnya, ini adalah karena mereka yang bersangkutan telah melakukan begitu banyak kerusakan kepada kerajaan Iblis sehingga ia telah mengumpulkan semua kekuatannya untuk memadamkan kehidupan dan kesaksian mereka. Atau mungkin musuh telah melihat nilai potensial dari suatu kehidupan yang akan mengancam kepentingannya. Tetapi, apakah salah satu dari penjelasan ini benar atau tidak, faktanya tetap bahwa, di mana Tuhan Yesus benar-benar berada, pertempuran untuk hidup sering kali mengambil bentuk yang paling serius. Terkadang itu adalah pengalaman yang menghancurkan dan menyedihkan.

Kita perlu ingat bahwa ini adalah kekuatan rohani, dan kekuatan rohani tidak terhalang oleh penghalang fisik. Kita memiliki sebuah jiwa, sistem saraf yang hebat. Anak-anak Allah karena berbagai alasan, dan sangat sering setelah beberapa waktu mencurahkan secara rohani, akan mendapati saraf mereka kacau balau, dan mereka merasakan apa pun kecuali baik dan suci. Tetapi apakah saudara akan berkata bahwa itu berarti bahwa setelah semuanya, mereka bukanlah anak-anak Allah, dan bahwa itu semuanya hanyalah mitos? Apakah saudara bermaksud mengatakan bahwa Elia bukan lagi nabi Yang Mahatinggi ketika ia duduk di bawah pohon arar dan meminta Tuhan untuk mengambil nyawanya? Ia masihlah hamba Allah, masih setia kepada Allah seperti biasanya. Kami tidak sedang mencoba memaafkan kelemahan kami, tetapi sedang mencoba untuk masuk ke inti dari suatu situasi. Itu tidak membantah bahwa Tuhan telah meninggalkan, bahwa Tuhan tidak ada di sana, dan bahwa mereka yang demikian bukanlah anak-anak Tuhan atau hamba-hamba-Nya. Ini menunjukkan bahwa musuh telah membuat mereka laki-laki dan perempuan yang ditandai karena sesuatu yang ia sedang mencoba untuk hancurkan dalam hidup. Jika saudara masuk ke dalam alam itu, jangan menerima saran dari musuh atau berusaha untuk menafsirkan hal-hal dalam terang keadaan-nya.

Jika saudara tidak memahami ini yang kami katakan, jangan berusaha keras mencari penjelasannya, dan tolong jangan meletakkan konstruksi saudara sendiri di atasnya. Ada beberapa yang tahu apa artinya untuk mendapatkan serangan semacam itu terhadap diri mereka, kehidupan fisik yang gugup mereka, sehingga membuat mereka merasa bahwa mereka tersesat. Saya tidak percaya bahwa itu berarti bahwa mereka tersesat, dan ini karena beberapa orang menerima saran itu dari si penggoda sehingga mereka tenggelam ke dalam kegelapan. Oh, kalau saja banyak dari mereka yang merasakan hal ini pada diri mereka dapat mengetahui apa yang ingin kami katakan, bahwa ini adalah untuk roh untuk bangkit dalam iman dan menolak argumen yang tampak! Apa yang tampaknya terkadang begitu nyata. Orang-orang yang tidak pernah menderitanya kadang-kadang berkata kepada kami: ‘Itu hanya tampaknya begitu; sebenarnya tidak begitu!’ Dan kami menjawab: ‘Kamu tidak tahu apa yang kamu bicarakan! Ini lebih nyata daripada apapun bagi mereka yang bersangkutan.’ Tetapi Tuhan akan mengajari kita semakin kita melanjutkan untuk tidak menerima itu sebagai hal yang final. Ada sesuatu yang lebih dalam dari itu. Tuhan lebih dalam daripada perasaan fisik kita. Tuhan lebih dalam daripada jiwa kita.

Izinkan saya mengatakan di sini apa yang telah saya katakan di tempat lain. Ada kalanya dan situasi ketika jalur komunikasi biasa dengan seorang anak Allah dihentikan. Mereka berada dalam keadaan tidak sadar. Ini tidak ada gunanya berbicara kepada mereka, sebab mereka tidak dapat memberikan tanggapan. Tetapi jika saudara berdoa, seringkali ada tanggapan, bukan dalam kata-kata, tetapi lebih dalam dari kesadaran alami. Saudara menyentuh sesuatu yang lebih dalam; ini adalah roh, dan roh menanggapi roh. Kami telah mengetahui ini untuk terjadi, bahkan sampai titik peremasan-tangan, atau muka yang bersinar. Ini adalah rahasia kehidupan Ilahi.

Sesuai dengan keinginan T. Austin-Sparks bahwa apa yang telah diterima secara bebas seharusnya diberikan secara bebas, karya tulisannya tidak memiliki hak cipta. Oleh karena itu, kami meminta jika Anda memilih untuk berbagi dengan orang lain, mohon Anda menghargai keinginannya dan memberikan semua ini secara bebas - tanpa d'ubah, tanpa biaya, bebas dari hak cipta dan dengan menyertakan pernyataan ini.